Cara Cek Tagihan Listrik Lewat Aplikasi PLN Mobile
Hampir seluruh wilayah di Indonesia telah mendapat fasilitas dari PLN. Selain memberikan kemudahan mengakses jaringan PLN, PLN juga memberikan kemudahan untuk urusan cek tagihan listrik dan pembayaran lewat aplikasi PLN Mobile.
Seiring dengan kemajuan teknologi, banyak kemudahan-kemudahan yang diterima oleh masyarakat. Teknologi ini selalu berkembang tiap tahunnya.
Tak mau ketinggalan, PLN pun memberikan kemudahan pada pelanggannya. Salah satunya adalah kemudahan cek tagihan listrik melalui aplikasi PLN Mobile.
Tagihan listrik merupakan besar nominal dalam rupiah yang harus dibayar oleh pelanggan PLN. Jumlahnya bisa berbeda-beda tiap bulannya.
Bagi pelanggan yang belum menggunakan fasilitas listrik pintar, mereka akan dikenai tagihan bulanan sesuai pemakaian listriknya.
Biasanya, mereka baru mengetahui besar tagihan listrik saat melakukan pembayaran di PLN atau gerai-gerai pembayaran yang tersedia di berbagai tempat.
Saat ini, PLN telah melakukan terobosan untuk melayani pelanggannya. Salah satunya adalah dengan membuat aplikasi PLN Mobile.
Dengan menggunakan PLN Mobile ini, salah satu manfaat yang bisa dinikmati pelanggan adalah bisa cek tagihan listrik secara online.
Setiap pelanggan bisa download aplikasi ini secara gratis. Aplikasi PLN Mobile bisa didownload langsung di Google Play Store maupun App Store.
Fitur-fitur lain juga bisa dilakukan menggunakan aplikasi PLN Mobile, diantaranya keluhan pelanggan, serta informasi-informasi seputar PLN.
Terkait dengan cek tagihan listrik online menggunakan PLN Mobile, ini langkah-langkah yang bisa dilakukan:
1. Unduh aplikasi PLN Mobile
2. Buka aplikasi PLN Mobile
3. Lakukan pendaftaran dengan memasukkan data yang dibutuhkan seperti nomer pelanggan, dan data diri lainnya.
4. Klik menu Informasi Tagihan dan Token Listrik
5. Selanjutnya, klik Cari Tagihan Listrik PLN
6. Tunggu hingga nominal tagihan ditampilkan di layar
Alternatif lain cek tagihan listrik adalah dengan mendatangi kantor PLN terdekat, atau mengunjungi gerai-gerai pembayaran yang biasanya ada di jalan protokol.
Atau bisa juga melalui aplikasi online shop seperti Tokopedia dan Shopee.
Demikian informasi terkait Cara Cek Tagihan Listrik Lewat Aplikasi PLN Mobile beserta alternatif yang bisa dilakukan, semoga bermanfaat.